You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tiga Pekan Gelar BTT, Satpol PP Sita 1.076 Dagangan PKL
.
photo doc - Beritajakarta.id

1.483 PKL Langgar Trotoar Ditertibkan

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta berhasil menyita 1.076 barang dagangan Pedagang Kaki Lima (PKL) selama tiga pekan menggelar kegiatan Bulan Tertib Trotoar (BTT) di lima wilayah kota. 

Sebagian hanya diberi teguran. Tapi paling banyak dilakukan penyitaan. Totalnya ada 1.076 barang yang kita sita

Barang dagangan tersebut saat ini telah disimpan di Gudang Satpol PP di kawasan Cakung, Jakarta Timur dan Kantor Wali Kota Jakarta Pusat.

Bulan Tertib Trotoar, 1.276 Kendaraan Ditindak di Jakut

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Yani Wahyu Purwoko mengatakan selama pelaksanaan BTT, tercatat ada sebanyak 1.483 PKL yang kedapatan berjualan di atas trotoar. Namun tidak seluruh barang dagangan PKL yang terjaring tersebut disita.

"Sebagian hanya diberi teguran. Tapi paling banyak dilakukan penyitaan. Totalnya ada 1.076 barang yang kita sita," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (23/8).

Ia menyebutkan, dari 1.076 barang yang disita, 1.061 di antaranya dibawa ke Gudang Satpol PP di Cakung dan 15 barang dagangan lainnya diamankan di Kantor Wali Kota Jakarta Pusat. Selain itu juga ada 18 lapak PKL semi permanen yang dibongkar.

"389 PKL hanya diberikan imbuan agar tidak berjualan di atas trotoar lagi," katanya.

Menurut Yani, para PKL bisa mengambil barang dagangannya kembali setelah menjalani sidang tindak pidana ringan (tipiring) di pengadilan negeri di masing-masing wilayah.

"Kalau mau ambil barang dagangannya mereka harus menjalani sidang tipiring dulu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4299 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1736 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik